Entri yang Diunggulkan

ONCE UPON A TIME IN CHINA (BEIJING & SHANGHAI) INTERNASIONAL FIELD STUDY MAGISTER MANAJEMEN - FEB UNIVERSITAS LAMPUNG

Di Kota Shanghai terdapat beberapa universitas yang cukup populer, antara lain: Shanghai Jiao Tong University; Shanghai Normal University; S...

Senin, 22 Desember 2008

AKHIRNYA MODERNISASI JUGA DI KOTA BERBILANG KAUM



Sudah 3 bulan ini karena reformasi birokrasi kantorku di Gunungsitoli diretrukturisasi menjadi KP2KP dibawah koordinasi KPP Pratama Sibolga tempatku sekarang ngantor. 

Sampai nunggu mutasi sementara aku ditugaskan sebagai Kasi Ekstensifikasi Perpajakan. Selain masih menjalankan tugas pendataan dan penilaian, pelayanan PBB juga melakukan himbauan untuk ber-NPWP bagi yang penghasilannya di atas PTKP, jadi aku mesti harus belajar dan terus belajar agar bisa mengikuti peraturan dan transformasi proses bisnis yang cepat berkembang (yang diaplikasikan melalui Standard Operating Procedure) dan Kode Etik, Horas. 

Bacaan favoritku sekarang “The Daily Drucker” karangan Peter F. Drucker dan Joseph A. Maciariello (2008). Bagian cuplikan yang paling aku suka pada 11 April tentang: “Empat Kompetensi dari Seorang Pemimpin”, Berikan perhatian Anda pada tugas, bukan pada diri sendiri. Tugas adalah sesuatu yang utama, dan Anda adalah pelayan. 

Poin tindakan yang kita lakukan: Luangkan waktu sepuluh menit setiap Jum’at sore untuk membuat catatan mingguan bagi diri Anda sendiri tentang empat skill yaitu: 

  1. mendengarkan, 
  2. berkomunikasi, 
  3. merekayasa ulang kesalahan, dan 
  4. meletakkan ego Anda di bawah tugas yang ada.

Bagus lho dibaca dan direnungi, buat rekan senasib yang ingin mengubah mind set secara cepat dan terhindar dari keputusasaan karena harus bekerja jauh dari home base dan berpisah dengan keluarga untuk sementara waktu.

Hobby baruku sekarang di Sibolga main badminton (dengan Uda Hendra rang kayo baso, mas Yeni PSHP, mas Joko) sehabis ngantor seminggu 3 kali, walaupun jadi pemain partai tambahan, lumayan juga buat program menguruskan badan, banyak lho keringat kita yang keluar. Udah dulu ya sampai disini ceritanya, aku ngantuk berat nih ….


2 komentar:

Wong kei Ne mengatakan...

Dìtünggù pengalaman selanjutnyä..

SecretLover mengatakan...

lanjutkan nge-Blog lagi, Pak..

"You're Inspiring...."